Tom Cruise Akan Kembali Sebuah Motor Kawasaki dalam Film Terbaru Top Gun


Setelah sukses melambungkan nama Kawasaki Ninja GPZ 900R pada tahun 1986 silam, Tom Cruise kembali menjalin kerjasama dengan pabrikan asal Jepang itu. Kerjasama tersebut diketahui publik lewat unggahan video Youtube.

Dalam video tersebut, Tom menggunakan Kawasaki Ninja H2 di lokasi syuting. Ninja H2 diklaim Kawasaki sebagai motor pabrikan on-the-road tercepat saat ini. Predikat tersebut sama dengan predikat yang disandang Kawasaki Ninja GPZ 900R di masanya.


Mengutip dari Motorcyclenews.com, Kawasaki Ninja H2 pertama kali dipamerkan kepada publik pada ajang Bonneville Speed Week. Kawasaki menyematkan mesin baru yang powerful. Tenaganya menyentuh 228 Hp.

Usut punya usut, motor ini dikembangkan oleh banyak insinyur ternama dari Kawasaki Heavy Industries. Dan ingat, Ninja H2 termasuk motor sport yang sudah menggunakan listrik dengan suplai tenaga supercharger.

Di Indonesia, Ninja H2 bermesin 1000 cc dengan 4-silinder berpendingin cair ini dibanderol Rp661 juta.

Motor ini memiliki fiture Self-healing Paint, teknologi cat yang berfungsi untuk membuat bodi kembali mulus setelah mengalami lecet.

Selain itu, tampilan instrumen panel juga diperbarui sehingga sekilas mirip dengan Ninja H2 SX XE. Fitur tersebut kini menggunakan teknologi speedometer berlayar TFT dan dapat terhubung dengan aplikasi Rideology pada smartphone Anda melalui bluetooth.

Rideology nantinya mampu menampilkan ragam informasi standard seperti Trip A dan B, suhu, mesin, waktu, kecepatan, jarak tempuh, dan ditambah interval waktu servis serta riding log berupa lama waktu berkendara.[]



Sumber : Akurat.co
Editor : Rafly Puhi

Komentar

Postingan Populer